Longsor di Semarang, Puluhan Rumah Rusak Parah

Longsor di pemukiman warga di Kudus, Jawa Tengah.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Andreas Fitri A
VIVAnews - Puluhan keluarga mengungsi menyusul longsor yang terjadi permukiman warga di kampung Trangkil Baru, Gunungpati, Semarang, Jawa Tengah, akibat hujan deras yang terjadi sepanjang hari ini, Kamis 23 Januari 2014.
Mensos Risma Berikan Pesan ke Konten Kreator: Tidak Usah Takut untuk Melangkah!

Longsor itu tidak sampai menimbulkan korban jiwa. Namun banyak rumah rusak parah.

“Di sini ada sekitar 250 kepala keluarga yang tinggal di daerah yang merupakan tanah gerak. Pada pada malam 22 Januari ada tiga rumah yang roboh disusul yang lainnya pada pagi ini,” tutur Sigit, perangkat desa Trangkil.
Pemerintah Harus Antisipasi Kebijakan Ekonomi-Politik Imbas Perang Iran-Israel
 
Saat ini kondisi sejumlah rumah warga yang rusak mengalami kemiringan. Bahkan, sejumlah tiang listrik dalam kondisi miring akibat tanah yang bergerak.
Prediksi Premier League: Fulham vs Liverpool

Ketua RT 06/ RW 10 Trangkil Baru, Gunungpati, Semarang, Agus Kushendratno menuturkan longsor besar terjadi pada Kamis pagi. "Total ada 25 kk yang rumahnya terkena dampak longsor, saat ini warga tengah mengevakuasi barang-barang miliknya,” kata Sigit.
 
Saat ini Kapolda Jateng Irjen Pol Dwi Priyatno sedang meluncur ke lokasi longsor, begitupun dengan tim dari Basarnas Semarang. (ren)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya