Antisipasi Jalan Mudik Rusak, PU Siapkan Aspal Dingin

Jalan Rusak di depan Citos
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVAnews - Kepala Bidang Pelaksanaan II, Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional IV Kementerian Pekerjaan Umum, Triono Junoasmono, mengungkapkan bahwa pihaknya meminta kepala satuan kerja di jalur Pantura untuk bersiap menghadapi arus mudik Lebaran 2013.
Pengunjung Coba Kelabui Petugas Lapas Yogyakarta Simpan Pil Koplo di Betis, Malah Ketahuan

Persiapan ini, menurut Triono, saat berbincang dengan VIVAnews, adalah dengan menyiapkan skema agar kelancaran mudik tidak terganggu. Gangguan tersebut, seperti jalan berlubang, dan adanya bencana alam.
Pelaku Ditangkap, Begini Modus Sopir Taksi Online Todong Penumpang Rp 100 Juta

"Walaupun daerah kita bukan daerah yang rawan bencana seperti longsor, namun kita tetap menyediakan alat berat lengkap di daerah-daerah tertentu sepanjang Pantura," katanya.
Viral Jambret Bawa Kabur Mobil Patroli Polisi di Jaksel, Begini Kronologinya

Selain itu, Triono mengatakan bahwa di sepanjang jalur Cikampek-Cirebon akan dilakukan patroli rutin setiap harinya. Patroli ini untuk melihat, apakah ada lubang di jalan yang mungkin saja terjadi karena banyaknya kendaraan yang lewat.

Pihak balai, lanjutnya, juga mempersiapkan cold mix atau aspal dingin yang setiap saat bisa digunakan tanpa harus melakukan pembakaran. Untuk masing-masing ruas jalan nasional, nantinya akan menyediakan sekitar 500 karung cold mix dengan ukuran 25 kilogram senilai Rp200 ribu per karungnya.

Cold mix ini, kata Triono, amat berguna untuk menutup lubang-lubang kecil di jalan Pantura Jawa Barat. Dengan menggunakan cold mix, kegiatan penambalan tidak akan memakan waktu lama. "Hal ini, juga akan meminimalisasi adanya gangguan terhadap kemacetan yang mungkin ditimbulkan," ujarnya.

Untuk melengkapi itu, menurutnya, pihak balai juga akan berkeliling setiap hari di wilayahnya masing masing. Hal itu, dilakukan agar jalan yang berlubang bisa ditandai sebelum lima hari pekerjaan sesuai dari prosedur dan standar yang ditetapkan kementerian.

Triono mengungkapkan bahwa untuk saat mudik ini, pihaknya menjamin akan menambal hanya dalam satu hari jika ada kerusakan di jalur mudik yang dilalui mereka yang ingin ke Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Selain itu, untuk menyambut mudik pihaknya juga berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk memperbaiki penerangan-penerangan yang dirasa kurang di sepanjang pantura.

Intinya, Triono mengungkapkan, untuk Lebaran kali ini jalur Pantura di bagian Jawa Barat sudah bisa dilewati dengan lancar dan dijamin tidak akan ada lobang terbuka di jalan nasional sepanjang 298 kilometer itu.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya