Badai Salju Nemo Terjang AS, Tak Ada Korban WNI

Badai salju di Amerika Serikat
Sumber :
  • REUTERS/Matthew Putney/The Waterloo Courier/Handout
VIVAnews -
Senada dengan BNPT, Guru Besar UI Sebut Perempuan, Anak dan Remaja Rentan Terpapar Radikalisme
Badai salju Nemo menerjang pantai timur laut Amerika Serikat (AS) pada Jumat dan Sabtu, 8-9 Februari 2013 kemarin. Selasa sore, 12 Februari 2013, Konsulat Jenderal Republik Indonesia (Konjen RI) di New York, memastikan bahwa tak ada Warga Negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban jiwa dalam peristiwa alam tersebut. Tidak ada pula WNI yang terlantar di bandara akibat penundaan penerbangan.

Sisterhood Modest Bazaar, Berburu Baju Lebaran Hingga Menu Berbuka

Saat ini pihak Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) menampung 13 mahasiswa asal Indonesia dan satu orang dosen Universitas Parahyangan (Unpar) yang berencana ikut kegiatan Harvard Model National United Nation. Mereka menginap di
Momen Akrab Prabowo dan Jokowi di Acara Bukber di Istana Negara
guest house milik KJRI sejak 10 Februari 2013.


"Kini mereka sudah berangkat menuju Boston," ungkap Kemenlu dalam keterangan tertulis yang diterima
VIVAnews
.


Meski tak ada satu pun korban WNI, KJRI mengaku akan tetap waspada. Mereka mengingatkan WNI agar berhati-hati ketika melakukan perjalanan darat karena banyak jalan yang tertutup salju. Hal yang sama diimbau bagi mereka yang akan melakukan perjalanan udara untuk menundanya.


Hingga saat ini, KJRI masih terus memantau situasi dengan menghubungi WNI secara langsung atau melalui organisasi di kantong-kantong tinggalnya WNI di AS. Melalui situs resminya, pihak KJRI juga menyediakan nomor telepon darurat yang dapat dihubungi.


Badai salju Nemo telah menyebabkan putusnya pasokan listrik untuk lebih 270 ribu warga AS yang berada di tenggara Massachusetts, Cape Code, Rhode Island dan sepanjang timur Connecticut, pada Minggu malam. Adapun total pelanggan yang dirugikan sejak putusnya aliran listrik sejak Jumat, mencapai 635 ribu pelanggan. (ren)


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya