Ulah Saudagar Arab Pamer "Mainan" Mahal

Supercar saudagar Arab banjiri London
Sumber :
  • Dailymail

VIVAnews - Jalanan di London, Inggris mendadak berubah menjadi ruang pamer supercar eksotis bernilai miliaran milik para saudagar Arab. Mulai dari mobil tercepat sejagat hingga edisi terbatas.

Dilansir harian Daily Mail, Rabu 4 Juni 2012, migrasi musiman seperti ini memang sering kali dilakukan para saudagar Arab, jika di kawasan Timur Tengah sedang mengalami musim panas.

Bagi para raja minyak, pergi berlibur tidak terasa lengkap tanpa membawa tunggangan mewah miliknya. Tak ayal, mobil-mobil ini menjadi pusat perhatian warga setempat.

Seperti Rolls-Royce Phantom berwarna Pink dari Abu Dhabi yang diparkir di pinggiran jalan London. Tak cuma itu, mobil langka supermewah lainnya juga lalu-lalang di jalanan. Mulai dari Bugatti Veyron Spesial Edition, Rolls-Royce Ghost ala rumah modifikasi Mansory, Lamborghini Aventador, Koenigsegg Agera R dan Audi R8 GT.

Lahan parkir pun tak luput dari keberadaan supercar mereka. Salah satunya Ferrari 458 dengan plat nomor dari Arab Saudi, serta Mercedes-Benz G55.

Tapi, aksi tebar pesona itu tidak selalu berjalan mulus dan justru berakhir menjadi tertawaan banyak orang. Pasalnya, mobil super itu terpaksa digembok petugas, lantaran parkir sembarangan. Seperti yang dialami dua Ferrari F430 dari Dubai dan Arab Saudi. (eh)

Pelaku Jambret Tinggalkan Mobil Patroli Polisi yang Dia Bawa Kabur di Pinggir Jalan Lalu Kabur

5 Cara Ampuh Melepaskan Diri dari Kecanduan Alkohol

Holding BUMN InJourney Siap Sambut Mudik dan Libur Lebaran 2024
Ilustrasi meruqyah

Cara Ruqyah Diri Sendiri Sesuai Syariat Islam, Agar Terbebas dari Gangguan Jin

Ruqyah atau Rukyah merupakan metode pengobatan menggunakan doa pada orang yang sakit akibat dari ‘ain (pandangan), sihir, rasa sakit, hingga gangguan jin.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024